DPPPA Gandeng Media Massa se-Kota Pekanbaru

Sekdako Pekanbaru Buka Pelatihan dan Sosialisasi Bersama Wartawan

M NOER MBS

PEKANBARU--(KIBLATRIAU.COM)-- Pelaksanan pelatihan dan sosialisasi bersama dengan media akan dilaksanakan Jumat (23/3). Bahkan, jika tak ada halangan maka yang membuka kegiatan itu Sekdako Pekanbaru Drs M Noer MBS. 
 Demikian disampaikan Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPPA) Kota Pekanbaru , Mahyuddin saat dikonfirmasi wartawan melalui Kepala Bidang (Kabid) Pemenuhan Hak Anak, Bukhairo, Kamis (22/3).
''Kita sudah persiapkan segala sesuatunya untuk pelaksanaan pelatihan dan sosialisasi dengan media massa se-Kotaa Pekanbaru. Selain itu, yang akan membuka acaranya Sekdako pak M Noer MBS,'' ujar Bukhairo.
Dijelaskan Bukhairo, kegiatan pelatihan dan sosialisasi ini dilakukan untuk mewujudkan Kota Pekanbaru menjadi kota layak anak (KLA)

Dikatakan Bukhairo, sejauh ini peran media masa di zaman melenial ini sangatlah penting. Oleh sebab itu, pihaknya dari DPPPA akan mengandeng media massa untuk menyampaikan informasi serta program kota layak anak yang akan dilakukan pada masyarakat. Sebelumnya Kota Pekanbaru telah mendapatkan penghargaan Kota Layak Anak tingkat pratama. Diharapkan dengan terjalinnya hubungan baik dengan media massa bisa meningkatkan status dari Pratama menjadi Madya. 

"Sebagai contoh, untuk pemenuhan hak anak kita telah bekerja sama dengan Disdukcapil Pekanbaru dan Rumah sakit bersalin. Di mana setiap anak yang baru lahir, akte kelahirannya bisa langsung dicetakkan. Dengan adanya media massa initentu akan dipublikasikan kepada masyarakat,'' harap Bukhairo. (HN)
 

 


Berita Lainnya...

Tulis Komentar